Cara Aktif Paket Data Murah, 10 GB 40 Ribu

JAKARTA – Tak hanya untuk mahasiswa hingga dosen, Telkomsel juga telah menghadirkan paket data murah untuk para pelajar, tenaga pengajar, dan karyawan madrasah di seluruh Indonesia. Ini cara aktivasi Aktif paket data murah madrasah.

Hadirnya paket data terjangkau untuk madrasah ini, merupakan buah hasil kerja sama antara Telkomsel dan Kementerian Agama.

Baca juga : Mengungkap Candi Koto Mahligai di Danau Lamo Jambi, Ini Sejarahnya

Lewat kolaborasi ini dihadirkan paket khusus, berupa aktif paket data kuota internet murah, mulai dari 10 GB dengan harga Rp 40 ribu.

Telkomsel menyebutkan ada dua pilihan cara aktivasi paket data murah, madrasah yang tersedia di dalam program Penyediaan Kuota Terjangkau ini. Yaitu Society Package dan Bulk Backage.

Society Package merupakan paket data yang ditujukan kepada pengajar, dan tenaga pendidikan lainnya. Yaang ada di lingkungan Madrasah, dengan pilihan kuota mulai dari 10 GB dan harga mulai dari Rp 40 ribu.

Bulk Package

Sedangkan, Bulk Package dapat dibeli oleh pengelola Madrasah, dan memberikan ragam pilihan kuota data di dalamnya untuk para pelajar. Baik itu yang menggunakan layanan prabayar, maupun pascabayar Telkomsel.

Selain menyediakan kuota internet, Telkomsel menjelaskan di Bulk Package, juga dihadirkan paket kuota data layanan CloudX. Sebuah layanan video conference yang dapat digunakan dalam menjalani kegiatan belajar, jarak jauh dengan siswa-siswi di tengah pandemi COVID-19 seperti sekarang ini.

Program Paket

Telkomsel menyediakan program paket data murah madrasah ini, berlaku untuk seluruh Indonesia. Mulai dari tingkatan Raudhatul Athfal (setara TK), Madrasah Ibtidaiyah (setara SD), Madrasah Tsanawiyah (setara SMP), hingga Madrasah Aliyah (setara SMA).

Adapun, bantuan tersebut kini sudah tersedia bagi lebih dari 80 ribu madrasah, dan madrasah sederajat TK sampai SMA, 58 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri. Serta sekitar 800 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta, di seluruh Indonesia.

VP SME Management Telkomsel Ericson Sibagariang mengatakan, paket data murah madrasah sebagai solusi yang dapat membantu masyarakat, untuk lebih mudah dalam beradaptasi terhadap dinamika kehidupan. Terutama sebagai dampak pandemi COVID-19 di Indonesia yang mengharuskan masyarakat, untuk memprioritaskan aktivitas seperti belajar, bekerja dan beribadah di rumah.

Telkomsel berharap solusi yang dihadirkannya bersama Kementerian Agama RI ini, dapat memberikan dampak positif yang nyata bagi seluruh elemen di berbagai tingkatan Madrasah, di seluruh penjuru negeri.

“Komitmen ini juga menjadi kelanjutan keseriusan Telkomsel, dalam mengembangkan unit bisnis Telkomsel Enterprise yang memiliki fokus untuk berkolaborasi. Dengan pelanggan dari sektor UMKM, korporasi, dan institusi pemerintahan,” pungkas Ericson.

SumberKlik Disini

Redaksi Dinamika Jambi

Kontak kami di 0822 9722 2033