Dodi Sularso Tolak Namanya Disebut-sebut Soal Gugatan Fasha Vs Ivan

BERITA JAMBI – Gugatan Syarif Fasha Vs Ivan Wirata (IW) terkait utang piutang menjadi sorotan publik, Namun kemudian Dodi Sularso, tolak namanya disebut-sebut dalam klarifikasi IW.

Kepada DinamikaJambi.com, Dodi Sularso buka-bukaan terkait pinjaman uang Ivan Wirata dan Fasha itu. Namun Ia menolak, jika dikait-kaitkan dengan politik.

Baca juga : Geger, Bak Jatuh Tertimpa Tangga, Fasha Gugat Ivan Wirata

“Sebenarnya yang terjadi itu adalah, memang benar pak Ivan itu dibantu pak Fasha. Tapi, bantuan itu tidak ada hubungan politik menurut saya. Kebetulan memang, tahunnya tahun politik,” kata Dodi Sularso, Senin (25/10/2021).

Sementara soal keterkaitan Dodi pada saat itu, Ia mengaku mendampingi mengingat kala itu sebagai Calon Wakil Bupati berpasangan dengan Ivan Wirata sekaligus sebagai sahabat.

“Tapi sebenarnya saya tidak menerima uang dari pak Fasha, tidak menerima duit cash. Saya tidak menerima dan itu urusan murni pak Ivan. Cuma karena kita sohib, cuma itu. Dan saya sudah menyelesaikan itu,” bebernya.

Dodi Sularso yang terkenal sebagai pengusaha Hotel itu, kemudian menyebutkan telah menyelesaikan dengan Fasha dan tidak ada sangkut pautnya lagi.

“Nah, kenapa nama saya di bawa-bawa?,” tegasnya.

Pertanyaan Itikad Baik Piutang

Dodi lantas mempertanyakan itikad baik dari penyelesaian utang-piutang tersebut yang sudah berlangsung 4-5 tahun. Bilangnya, Fasha sangat terbuka.

“Kalau ada etikad baik, paling tidak Ia berkomunikasi dengan pak wali secara baik. Pak Wali orang terbuka, kalau kita punya niat baik, Ia pasti mau menerima,” terangnya.

Namun ternyata, selama 4 tahun tersebut tidak demikian yang terjadi. Pun dengan jaminan yang ada, turut menjadi soal.

“Jaminan di pegang gak bisa di apa-apain. Wajarlah orang marah. Jaminan aja, gak bisa jadi uang? Orang kan butuh uang,” katanya.

Tanpa ragu, Dodi kemudian menyebutkan jika muara dari hal ini adalah atitude.

“Kalau kita pernah dibantu, tentunya kita harus menjaga hubungan tali silahturahmi. Saya dengan Fasha tidak ada masalah, baik. Saya juga ikut NasDem,” paparnya.

Tidak adanya komunikasi yang baik yang terjalin, memperkeruh persoalan Fasha dan Ivan Wirata. Padahal, bisa saja Ivan berkomunikasi atau bersilahturahmi dengan Fasha.

“Jadi, nggak ada hubungan itu kenapa saya di bawa-bawa,” katanya.

Sebelumnya, persoalan Syarif Fasha, Wali Kota Jambi dengan Ivan Wirata makin memanas belakangan ini. Hal ini lantaran pinjaman uang pada 2017 silam dan berbuntut gugatan pada 2019.

Lihat juga video : Usia Dini Ikut Kompetisi, Divyanisa Masa Depan Bulutangkis Merangin

Belakangan, IW mendapat gugatan kembali pada 2021 setelah sebelumnya dicabut. Gugatan tersebut menyebut nama Dodi Sularso, namun Ia membantahnya.

Semakin meruncing, bagaimana persoalan utang-piutang di Pengadilan Negeri Jambi ini kemudian? Akankah Dodi Sularso menggugat Ivan sebagaimana yang santer belakangan ini? (Red)

Redaksi Dinamika Jambi

Kontak kami di 0822 9722 2033