Tak Pernah Ngantor, Begini Tanggapan Pjs Bupati Merangin

MERANGIN – Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Merangin akhirnya angkat bicara terkait dirinya yang tidak pernah sekalipun sekalipun masuk kantor di Bangko pasca pengukuhan, Rabu (14/2) dirinya yang lalu.

Pjs Bupati Merangin Khusairi mengatakan, ketidakhadirannya karena sedang dalam perjalanan menuju Jambi mengejar kegiatan dinas di Jambi dan Jakarta.

“Pada tanggal 20 saya ada rapat di Jambi, dan tanggal 21 menghadiri undangan rapat dari Kemendagri di Jakarta,” ujar Husairi melalui pesan tertulis Whats App miliknya, Senin (19/2/2018).

Mengingat acara tersebut merupakan kewajiban bagi setiap kepala daerah dan tidak bisa diwakilkan, maka dengan penuh tanggung jawab dihadirinya.

Ia juga menegaskan bahwa tidak ada niat sedikitpun untuk menyepelekan tugas yang diemban mengingat dirinya sudah disumpah saat pengukuhan.

Lebih lanjut Husairi mengharapkan dukungan dari masyarakat dalam menjalankan roda pemerintahan sebab dirinya tidak akan berarti bekerja tanpa dukungan masyarakat. (Rdc)