Kebakaran Pabrik PT Graha Akibat Api Las, Ini Kronologinya

BERITA JAMBI – Kebakaran melanda pabrik PT Graha, Kamis (10/11/2022) malam. 2 unit Pemadam Kebakaran memadamkan api kebakaran pabrik sawit di Merangin itu.

Menurut informasi yang beredar, kebakaran terjadi sekitar pukul 18.15 Wib di PT GCBJ yang beralamat di Desa Karang Anyar, Kecamatan Pamenang Barat, Merangin.

Kronologinya, kebaran itu bermula sekitar pukul 18.00 Wib, saat karyawan melakukan pengelasan di bagian GIR ELEVATOR (Sproket).

Baca Juga : Soroti PT Graha, Pemuda Pamenang Sayangkan Marwah DPRD Merangin

Ternyata, saat mengelas itu, api las menyambar minyak yang terkandung dalam Fiber (Serabut Sawit) sehingga menimbulkan api besar dan membakar Fruit Elevator.

Tak memakan waktu lama, sekitar pukul 19.00 Wib 2 Unit Pemadam Kebakaran dari Dinas Damkar Kabupaten Merangin tiba di TKP.

Baca Juga : Komisi III DPRD Merangin Sidak PT Graha Bangko

“Informasi masuk ke pos Pamenang. 2 unit pemadam kita turunkan dari Regu 3 Pos Pamenang dan Bangko,” ungkap Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Merangin, Abdul Lazik.

Damkar memadamkan api, sekitar pukul 19.30 Wib api berhasil dipadamkan di PT Graha Cipta.

Tidak ada korban jiwa pada peristiwa ini. Namun perusahaan mengalami kerugian materil diperkirakan sebesar Rp.5.000.000.-

redaksi

Kontak kami di 0822 9722 2033 Email : Erwinpemburu48@gmail.com Ikuti Kami di Facebook, Instagram dan YouTube