Bupati Batanghari Hadiri HUT Damkar Ke 99

BATANGHARI – Dinas Pemadam Kebakaran merupakan dinas yang berfungsi untuk melakukan respon cepat dan sigap dalam melaksanakan tugas pemadaman maupun penyelamatan, dengan fungsi yang pokok yang menyangkut nyawa masyarakat maka dinas pemadam kebakaran dan penyelamatan diwajibkan memiliki disiplin tinggi.

Bertempat di Gedung Aula Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Batanghari, Senin (19/03/2018) pagi, acara HUT Damkar ke 99 berjalan dengan lancar. Turut hadir dalam acara tersebut, Ir. Sahirsyah selaku Bupati Batanghari, Kepala Pengadilan Negeri Batanghari, Danramil Muara Bulian, perwakilan dari Polres Batanghari.

Dalam hari jadi tersebut, Bupati Batanghari mengharapkan agar Dinas Damkar, dapat dimaksimalkan tugas dan fungsinya, tidak hanya untuk pemadaman namun juga menjadi multi fungsi.


Ir. Syahirsyah selaku Bupati Batanghari Mengatakan, “seperti kita lihat di TV, tugas Damkar itu tidak hanya untuk memadamkan api, jika ada peliharaan yang terjepit, atau anak masuk mesin cuci, ataupun ada bencana alam, damkar bisa ditugaskan untuk itu, bahkan kedepannya ada wacana damkar akan kita satukan dengan BPBD” katanya saat di konfirmasi di kantor Dinas Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan

Bukan hanya itu, Syahirsyah juga menjanjikan akan mengupayakan sarana dan prasarana untuk menunjang tugas dari Dinas Damkartan

“iya masalah sarana dan prasarana juga akan terus kita tingkatkan, sesuai dengan tugas mereka. Dan seharusnya setiap kecamatan itu mempunyai satu unit mobil pemadam kebakaran, namun saat ini belum bisa terpenuhi,” lanjutnya.

Selanjutnya Zailani. AP, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan mengatakan “Dengan sumberdaya yang minim ini kita harus bisa memberikan pelayanan yang maksimal sesuai Permendagri no 69 tahun 2012 tentang standar pelayanan minimal,” jelasnya

Dengan pelaksanaan HUT Damkar ke 99 ini diharapkan kedepannya Dinas Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan kabupaten Batanghari menjadi lebih siap siaga dalam menghadapi segala kejadian dan kemungkinan terjadinya kebakaran di Kabupaten Batanghari. (Ali Kucir)