Puji AHY, Bong Fendi Antar Langsung Formulir Cakada ke Demokrat

BERITA POLITIK – Usai mengambil berkas, Selasa (23/4/2024) Bong Fendi antar langsung formulir Cakada ke Demokrat. Resmi mendaftar, membuktikan Bong Fendi serius maju di Pilbup Merangin 2024

Didampingi relawan dan timnya, Herman Effendi terlihat penuh keakraban saat disambut di markas partai besutan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) itu.

Ketua DPC Demokrat Merangin, Asari Elwakas serta Sekretaris DPC, Ichwan Nevis menyambut langsung kedatangan Ketua DPD Golkar Kabupaten Merangin. Para petinggi partai berlogo mercy itu juga menyambut Bong Fendi seperti Saut Samosir dan Satria Bakar.

“Alhamdulillah, setelah tim kita mengambil formulir hari ini kita pengembalian formulir ke DPC Partai Demokrat Merangin,” ujar Bong Fendi didamping Asari Elwakas.

Memiliki kesamaan, mantan tentara itu optimis dukungan Demokrat akan melengkapi langkahnya di Pilbup Merangin bersama Partai Golkar.

“Pertama saya bertandang dan mencoba memberikan kepercayaan pada Partai Demokrat, bahwa kami sungguh-sungguh melakukan penjaringan sebagai Calon Bupati (Cabup),” katanya.

“Bahwa AHY ini merupakan bagian dari saya sendiri. Beliau mantan purnawirawan. Saya berharap, kita riwayat hidup yang saya kirimkan melalui DPC bisa menjadi pertimbangan khusus pak AHY,” harapnya.

Belakangan, Herman Efendi bersama Syukur mencuri perhatian publik. Namun pertemuan keduanya dengan jargon Syufi, menempatkan Bong Fendi sebagai wakil. Lantas, apa Bong Fendi siap?

Bilangnya, dalam proses pesta demokrasi ini, Ia mengikuti alur dan proses yang ada. Baik pada koalisi, survey dan dinamika yang ada.

“Makanya kita berproses. Nanti bulan Juni, seluruh lembaga survey akan membuka hasilnya. Kami berharap, bulan Juni nanti kami menjadi bagian hal tersebut. Kita berdoa, jika kita masuk, kita ke Plan B, mencari wakil,” katanya.

Ketua DPC Partai Demokrat Merangin Bang Apuk mengatakan, sebanyak 7 orang bakal calon Bupati Merangin telah mengambil formulir pendaftaran, namun baru 3 yang telah mengembalikannya.

“Dari 7 yang telah mengambil baru 3 yang telah mengembalikan formulir. terakhir pengembalian formulir pendaftaran calon Bupati pada tanggal 25 April setelah itu akan kita proses,” kata Apuk yang juga akan ikut mencalonkan diri di Pilkada Merangin.

redaksi

Kontak kami di 0822 9722 2033 Email : Erwinpemburu48@gmail.com Ikuti Kami di Facebook, Instagram dan YouTube