BERITA BISNIS – Sempat mengalami stagnan beberapa hari berturut-turut sebelumnya, harga emas hari ini 3 juni 2021 di pegadaian mengalami penurunan, bahkan anjlok hingga terjun bebas.
Bagaimana tidak, dari yang sebelumnya hampir Rp. 1 Juta untuk 1 gram nya, kini menjadi Rp. 994.000. Harga ini terjadi untuk jenis Antam, sedangkan UBS memang turut sejak hari sebelumnya.
Baca juga : Menu Spesial Swiss-Belhotel Jambi Khusus Juni 2021, Cek Disini
Sebagaimana di ketahui, Harga emas 24 karat di Pegadaian hari ini 3 Juni 2021 tampak rontok bersamaan pada perdagangan hari ini.
Dilansir dari laman resmi Pegadaian, harga emas Antam di anjlok. Betapa tidak, dari Rp998.000 per gram menjadi Rp. 994.000 per gram pada Kamis, 3 Juni 2021.
Sebelumnya harga emas Antam di Pegadaian ini, mengalami stagnan selama tiga hari berturut-turut.
Dengan penurunan hari ini, logam mulia Antam cetakan 0,5 gram dibanderol lebih murah menjadi Rp. 550.000.
Kemudian, harga emas Antam seberat 2 gram, kini mencapai Rp. 1.925.000.
Berita lain : Belum Launching, Produk Teh Kemasan Pertama Jambi Sudah Hebohkan Batam, Riau
Berbeda dengan emas Antam yang sebelumnya stabil, harga emas UBS di Pegadaian sudah turun sejak hari kemarin.
Selanjutnya, penurunan tersebut berlanjut sebesar Rp. 4.000, dari harga Rp. 971.000 per gram menjadi Rp. 967.000 per gram pada hari ini.
Sedangkan harga Emas UBS seberat 0,5 gram dan 2 gram, kini masing-masing bertengger di harga Rp. 516.000 dan Rp. 1.917.000.
Berikut ini, adalah daftar harga lengkap emas Antam dan emas UBS di Pegadaian hari ini Kamis, 3 Juni 2021.
Harga Emas Antam
Pertama, 1 Gram Rp. 994.000
Kedua, 2 Gram Rp. 1.925.000
Tiga, 5 Gram Rp. 4.733.000
Empat, 10 Gram Rp. 9.410.000
Lima, 25 Gram Rp. 23.393.000
Enam, 50 Gram Rp. 46.704.000
Tujuh, 100 Gram Rp. 93.325.000
Delapan, 250 Gram Rp. 233.037.000
Sembilan, 500 Gram Rp. 465.857.000
Sepuluh, 1.000 Gram Rp. 931.671.000
Emas UBS
Pertama, 1 Gram Rp967.000
Kedua, 2 Gram Rp. 1.917.000
Tiga, 5 Gram Rp. 4.736.000
Empat, 10 Gram Rp. 9.422.000
Lima, 25 Gram Rp. 23.508.000
Enam, 50 Gram Rp. 46.919.000
Tujuh, 100 Gram Rp. 93.799.000
Delapan, 250 Gram Rp. 234.427.000
Sembilan, 500 Gram Rp. 468.301.000
Sepuluh, 1.000 Gram Rp. 935.590.000
Sumber : Wartaekonomi.co.id